Dalam hidup ini tidak ada saat yang lain lagi kita mengalami
perubahan fisik dan pencapaian tumbuh kembang yang sangat drastic selain di
saat kita usia infansi. Selama infansi, semua system tubuh berada dalam kondisi
progresif ke arah kesempurnaan, seiring dengan berkembangnya skill (keahlian)
dalam mempelajari dan mengatasi masalah sekitarnya.
Selama 6 bulan pertama, bayi mengalami tumbuh yang sangat cepat, sekitar 150 hingga 210 gram (atau 5-7 oz) setiap minggu. Berat bayi menjadi dua kali lipat (sekitar 7.3 kg) dibanding berat lahirnya setelah bayi berusia 6 bulan, dan menjadi tiga kali lipat (sekitar 9.75 kg) setelah setahun.
Tingginya, oops, maksudnya panjang bayi, bertambah sekitar 2.5
cm dalam sebulan selama 6 bulan. Pertambahan panjang terutama di bagian rongga
badan, sangat drastis dibandingkan kaki. Dalam setahun infan meningkat sebesar 50%.
Pertumbuhan kepala juga meningkat, lingkaran kepala tumbuh
sebesar 1.5 cm setiap bulan selama 6 bulan pertama, kemudian, pertumbuhan
bagian kepala ini mengalami penurunan. Pada usia infan 6 bulan, ukuran kepala sekitar 43
cm, kemudian pada usia 12 bulan meningkat menjadi sekitar 45 cm. Dalam setahun ukuran
kepala bayi meningkat sebesar 33%. Lalu, celah tengkorak kepala depan pun
menutup. Sistem saraf juga meningkat, otak juga meningkat beratnya sebesar 2.5
kali.
Namun juga penting diingat tumbuh kembang bayi juga
dipengaruhi oleh genetik, matabolik, lingkungan, dan nutrisi.
Iya bener banget ini ya kak, bulan2 pertama atau pas masih new born - infan pertumbuhannya cepat banget, skrg anakku udah hampir 2 th, kenaikan BBnya hemat hahaha, tp Puji Tuhan semuanya normal sih karna tiap bulan ngecek di Posyandu hihi
ReplyDeleteSaat baru lahir pertumbuhan nya pesat, tapi kenapa kalo sudah gede malah susah ya, mau biar tinggi juga tidak bisa, beda dengan bayi atau anak kecil.😂
ReplyDelete