Friday, December 2, 2022

Jeruk Satsuma di Penghujung Musim

 


Kerutan Kulit Jeruk Tua

Bulan Oktober, buah jeruk mulai menguning. Begitu juga dengan jeruk Satsuma yang kondisi pohonnya sangat memprihatinkan ini. Pohon terlihat tidak sehat sejak terserang hama beberapa tahun yang lalu. Walau pun sudah diupayakan menyemprotkan bio-generation pembunuh hama, namun penyakitnya ini sudah kronis.



Buah-buah yang besar dan manis


Kondisinya yang tidak begitu sehat lagi tidak membuat pohon jeruk yang satu ini untuk tidak memberikan berkahnya pada sekitarnya dan tentu juga berkah pada pemiliknya. Februari lalu, ia begitu bersemangat mengeluarkan putik-putik kecil di antara celah di sepanjang ranting-rantingnya. Saat cuaca memanas, bunga-bunganya pun mekar. banyak lebah, kumbang, dan burung menyambanginya, membantu proses kehidupannya. Ia pun membalas penyambangnya dengan memberikan manisnya madu dari bunga-bunganya yang kecil putih.



Buah-buah terakhir di musim ini

Sekarang Dexember. Sejak Oktober lalu, sejak buah-buahnya mulai menguning, hingga saat ini buah-buah tersebut tidak sempat di petik semua. Setelah dua bulan lebih jeruk-jeruk ini kuning di pohon, mereka pun terlihat menua dan berkerut, seperti foto paling atas, jeruk sudah terlalu "matang" hingga kering dan kerut, tidak lagi mulus seperti sebulan sebelumnya.



Sisa-sisa buah di dahan yang sakit

Foto di atas adalah salah satu dahan yang sakit. Terlihat buah yang tersisa hingga mencecah rumput, Meskipun dahan remuk, ia tetap memberikan buah yang segar, manis, dan ber-vitamin. Alhamdulillah, Maha Besar Sang Pencipta.

1 comment:

@eerlinda2005