Saturday, January 15, 2022

Pediatrics 8. Milestone perkembangan bayi usia 9 bulan



Berikut ini adalah milestone perkembangan bayi di usia 9 bulan, terminologi milestone-nya tetap dengan istilah orisinil-nya ☺☺ :


1. Pulls to stand. Anak usia 9 bulan sudah bisa mengangkat dirinya berdiri tegak dengan berpegangan pada perabot ataupun kaki ibu dan ayahnya.


2. Starts cruising. Bayi biasanya sudah merangkak pada usia 8 bulan, dan pada usia 9 bulan bayi mulai menjelajah, mencoba berdiri dan berjalan sembari tangannya berpegangan pada perabot atau apa saja yang bisa dijadikan topangan


3. Three fingers pincer grasp. Pada usia ini bayi memungut objek kecil dengan menggunakan tiga jarinya, yaitu jempol, telunjuk dan jari tengah. Biasanya setelah berhasil memungut dengan tiga jari, satu bulan berikutnya ia berhasil memungut benda atau objek kecil dengan menggunakan jempol dan telunjuknya


4. Waves bye. Bayi sudah bisa melambaikan tanganya, da..dah..(bye bye). Ini adalah milestone perkembangan sosial.


5. Holds a bottle or a cup. Ia bisa menggenggam objek, seperti botol susu atau cangkir minumnya


6. Starts sounding mama or dada. Bisa memanggil "mama" atau "papa"  atau "dada"(daddy). Ini adalah perkembangan bahasa pada bayi


7. Separation anxiety. Pada usia ini bayi merasakan resah, atau bisa dikatakan jengkel bila ibu atau yang mengasuhnya meninggalkannya dengan orang yang dianggapnya asing.


8. Plays pat-a-cake. Tepok tepok tangan, atau pat-a-cake, atau juga yang biasa kita kenal Pok Ame Ame, Juga Ci Luk Baa, Semua ini merupakan berkembangan cognitif pada usia ini

1 comment:

  1. Anak2ku pas usianya 9 bulan duluuu alhamdulillaah udah bisa panggil mama papa dan beberapa kata lainnya. Yang sulung lebih bawel malah, bisa jalannya usia 1 tahun lebih. Sebaliknya dengan si bungsu agak kalem tapi jalan duluan hehehe. Celotehannya lucu2, senangnya menggenggam wadah makanan dan mainan.

    ReplyDelete

@eerlinda2005